Advertisements

Makanan Khas Daerah Jambi, Mulai dari Sup sampai Kue. Lezat!

Makanan khas daerah Jambi akan ditemukan di Kota Jambi sendiri. Jambi adalah sebuah daerah terletak di Pulau Sumatera yang memiliki berbagai ragam kuliner khas Kota Jambi.

1. Sup Tulang Jambi

10 Kuliner Khas Jambi Yang Wajib Dicoba - Budaya.co
Sumber: Budaya.co

Jangan sampai Anda melewatkan hidangan yang lezat satu ini. Bukan sembarang nama, meski namanya Sup Tulang Jambi, makanan yang disajikan bukan sekedar tulang sebagai hidangan.

Sup ini menyajikan daging yang masih menempel di tulang. Tambahan bawang goreng dan daun bawang di semangkuk lautan kuah nendang khas Jambi akan meningkatkan selera makan Anda.

Daging Sup Tulang Jambi pun telah melewati proses perebusan sekitar 4-5 jam, sehingga daging yang dihidangkan begitu empuk dan memudahkan Anda ketika mengonsumsinya.

2. Kue Kubang Boyo

Resep Kue Kubang Boyo Khas Jambi dengan Cita Rasa Manis Menggigit
Sumber: IDN Times

Beralih dari sup tulang lezat memanjakan lidah, Kue Kubang Boyo menunggu untuk Anda santap. Kue ini merupakan jenis kue basah tradisional khas Jambi.

Kue Kubang Boyo memiliki nama julukan yang sangat unik lainnya, seperti kue buaya berenang, kue kubang buaya, kue pak ipuk, hingga kue anak buaya. Beruntung tak ada kue buaya darat.

Adonan kue ini berupa gula merah atau kelapa parut yang nantinya dibungkus dengan campuran tepung ketan dan pasta pandan. Setelahnya baru adonan disiram dengan santan atau fla. Rasa legit dan manis akan memenuhi mulut penikmatnya.

3. Kue Srikaya

Resep Ketan Srikaya, Kue Tradisional Manis dan Legit Halaman all - Kompas.com
Sumber: Kompas.com

Kue Srikaya ini sama tidak mengandung buah srikaya, lho. Jenis kue basah ini terbuat dari dasar santan dan tape yang kemudian dicampurkan dengan pewarna pasta pandan atau hijau.

Tidak hanya itu, kue srikaya ini akan diberi tambahan telur ayam, tepung terigu, daun suji, santan, dan vanilli bubuk. Cita rasa dari makanan ini akan meningkatkan selera makan Anda.

4. Rambutan Goreng

Resep Rambutan goreng oleh Madiha Kholidah - Cookpad
Sumber: Cookpad.com

Mendengar dari namanya, kita mungkin akan merasa asing. Jika biasanya kudapan yang digoreng adalah pisang, kentang, atau ubi, maka di Jambi Anda akan menemui olahan makanan yang berbeda.

Advertisements

Meski memiliki inovasi baru, rasa yang ditawarkan dari makanan khas Jambi ini layaknya buah kurma, dan tanpa tambahan pengawet. Sangat cocok untuk Anda jadikan sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah.

Baca juga: WISATA KEBUN TEH WONOSOBO ASRI, HILANGKAN STRESS KAMU!

5. Dodol Kentang Kerinci

5 Fakta Unik Dodol Kentang, Oleh-Oleh yang Wajib Dibeli Saat ke Jambi
Sumber: IDN Times

Bukan hanya dodol nanas, jajanan khas Jambi yang berasal dari bahan kentang di lereng gunung kerinci ini juga sangat disarankan untuk Anda jadikan sebagai oleh-oleh untuk orang di rumah.

Kualitas dan rasa dari dodol yang diberikan berbeda dari dodol biasanya, tekstur dodol ini sedikit kenyal, lembut, tidak terlalu lengket, dan rasa manisnya begitu ringan di mulut.

6. Bolu Kojo

Resep Bolu Kojo Jambi Antigagal, Lembut Beraroma Pandan | Endeus.TV
Sumber: Endeus.tv

Kudapan khas Jambi terpopuler ini juga merupakan ikon dari Sumatera Selatan. Masyarakat Jambi juga biasa menyebutnya sebagai bolu kemojo.

Jenis kue basah ini memiliki bentuk seperti bunga Kamboja layaknya cetakan yang digunakan. Cita rasa yang nikmat dari Bolu kojo sangat cocok Anda santap bersama teh hangat.

7. Pempek Sambal

Resep Pempek Sambal Khas Jambi oleh RitaKuma - Cookpad
Sumber: Cookpad.com

Hidangan yang satu ini bisa Anda temukan di penjuru tanah air. Tak terkecuali di Jambi, hidangan yang satu ini begitu begitu terkenal dengan rasanya yang pedas gila.

Pempek sambal khas Jambi dihidangkan dengan warna merah yang begitu menggoda. Dihias dengan tambahan daun jeruk dan daun kunyit, Anda akan terus ingin mengunyah pempek sambal dengan sensasi pedas nendangnya. Aneka ragam makanan khas daerah Jambi di atas tentu sangat enak dan memiliki kekhasan yang unik. Mau mencoba yang mana?

Baca juga: INSPIRASI KERAMIK KAMAR MANDI COCOK UNTUK MELANKOLIS

Advertisements